Disoroti, bahwa periode sebelumnya (2021-2025) KONI Kabupaten Lembata tidak berhasil menjalankan fungsinya secara optimal. Ini berdampak pada hambatan pelaksanaan kegiatan olahraga di wilayah tersebut.

Menurut Matheos Tan, tindakan perlu diambil sesuai dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan, termasuk melaksanakan Musyawarah Olahraga Luar Biasa guna mendapatkan kepengurusan definitif yang lebih efektif.

Dalam rangka mewujudkan visi dan misi KONI Lembata periode 2023-2027, Matheos Tan berharap agar pengurus terlantik memiliki loyalitas yang tinggi serta tekad tulus dalam mengangkat prestasi olahraga lokal.

Terhadap hal ini, penekanan Bupati Theo juga diberikan pada pembinaan atlet-atlet berprestasi sebagai langkah membangun potensi olahraga di bumi ikan paus.

Ketua KONI NTT Melantik Badan Pengurus KONI Kabupaten Lembata
Ketua KONI NTT Melantik Badan Pengurus KONI Kabupaten Lembata

Karena itu, kita berharap melalui Keputusan Ketua Umum KONI Provinsi NTT Nomor 07 Tahun 2023, kepengurusan KONI Lembata periode 2023-2027 resmi diimplementasikan dalam kerja-kerja nyata.

Mari kita Menjawabi tantangan ini, dengan semangat yang berapi-api dan tekat yang kuat, Badan Pengurus KONI Kabupaten Lembata siap untuk mendorong pertumbuhan olahraga secara maksimal dan membentuk generasi hebat di daerah ini. (Rofinus Rehe Roning)

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.