LEMBATA, FaktahukumNTT.com, 27 November 2023 -Gelar Ujian Akhir  Semester (UAS)  1  (ganjil) SMA Negeri I Nubatukan berlangsung mulai tanggal 27 November 2023.

Kepala SMAN I Nubatukan, Nikolaus Honi, S.Pd, menyampaikan bahwa dalam menghadapi perkembangan teknologi yang pesat, ujian lisan atau viva voce menjadi strategi efektif dalam menilai kemampuan siswa dalam berbicara dan mengkomunikasikan pengetahuan mereka.

“Sebagai inovasi, pada tahun pelajaran 2023/2024, SMAN I Nubatukan menggelar ujian semester ganjil secara lisan untuk kelas X, XI, dan XII secara serentak”, ungkap Nikolaus Honi

Ibu Guru PKN, Karolina Lewar S.Pd sedang memberikan pertanyaan ujian Lisan bersama siswa kelas X (sepuluh)
Ibu Guru PKN, Karolina Lewar S.Pd sedang memberikan pertanyaan ujian Lisan bersama siswa kelas X (sepuluh)

Pelaksanaan ujian lisan ini diharapkan dapat memampukan peserta didik untuk berinteraksi langsung dengan guru penguji, membuka peluang inisiatif dan partisipasi aktif dalam proses pembelajaran.

Nikolaus Honi, S.Pd, menyatakan bahwa pelaksanaan ujian lisan tersebut telah berjalan dengan baik dan diapresiasi sebagai langkah positif dalam membangun jati diri siswa.

Membaca itu Rajin seumur padi jika di ingat pangkal pandai sampai ajal menguban...
Membaca itu Rajin seumur padi jika di ingat pangkal pandai sampai ajal menguban…

Ujian lisan bukan hanya tentang pengetahuan intelektual (IQ), tetapi juga menggali kecerdasan emosi (EQ) dan kecerdasan rohaniah (SQ).

Nikolaus menegaskan bahwa peserta didik diharapkan menjadi pelajar yang merdeka, mampu inisiatif, dan memiliki kesempatan memberikan umpan balik.

Namun, katanya, dalam perjalanannya, terdapat tantangan terkait ketersediaan buku catatan atau modul.

Plt Kep. SMAN I Nubatukan merangkul kemampuan siswa menghadapi ujian Lisan ata Viva voce
Plt Kep. SMAN I Nubatukan merangkul kemampuan siswa menghadapi ujian Lisan ata Viva voce

Nikolaus menekankan bahwa siswa wajib memiliki buku catatan atau ringkasan modul sebelum mengikuti ujian, dan siswa tanpa buku akan dilarang mengikuti ujian.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.